Saturday, August 31, 2013

Pentingnya Vaksin Sebelum Liburan



Musim liburan akan segera tiba. Bagi Anda yang sudah mempunyai rencana traveling ke luar negeri tentu sudah mulai menyiapkan banyak hal, mulai dari mengurus visa dan dokumen penting lainya serta mencari-cari info atau bahkan sudah memesan tiket pesawat serta penginapan di sana. Namun ada hal lain yang juga penting untuk Anda lakukan sebelum pergi traveling terutama bagi Anda yang akan pergi ke luar negeri, yaitu terlebih dahulu Anda harus melakukan vaksinasi.

Vaksinasi ini penting sekali agar kesehatan Anda tetap terjaga selama liburan. Anda tentu tidak ingin merasakan sakit saat liburan. Selain waktu bersenang-senang Anda akan terganggu, sakit selama liburan bisa juga berakibat lebih fatal seperti kecacatan atau bahkan sampai kematian.

Saat traveling tak jarang Anda mengalami kelelahan sehingga bisa menurunkan daya tahan tubuh. Belum lagi cuaca dan udara yang tidak sama dengan kota atau negara asal. Tubuh akan mengalami proses adaptasi. Dengan kondisi yang demikian itu tidak heran jika para traveler sering terserang penyakit. Bukan hanya penyakit sepele seperti diare dan masuk angin tapi justru penyakit berbahaya seperti hepatitis, tipes, rabies ataupun meningitis.

Setiap negara di dunia memiliki penyakit endemis yang bisa menyerang para traveler. Dari sekian banyak penyakit endemis, salah satunya yang berbahaya yaitu meningitis. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang menyerang selaput otak dan sum-sum tulang belakang. Penyakit ini merupakan penyakit yang paling banyak menyerang para traveler.

Untuk itu vaksinasi merupakan salah satu upaya pencegahan penularan penyakit. Sangat penting untuk dilakukan meskipun Anda harus mengeluarkan biaya lebih namun itu tergolong murah jika dibandingkan dengan biaya pengobatan jika Anda terserang penyakit tersebut. Waktu yang tepat untuk melakukan vaksin adalah satu bulan sebelum keberangkatan karena vaksin sendiri bekerja dua minggu setelah disuntikkan. Vaksin tersebut akan aktif selama 3 tahun. Jadi selama itu Anda bisa terlindungi dari penyakit. Nah, jangan lupa ya sebelum liburan lakukan vaksinasi terlebih dahulu.

Sumber : utiket.com

Friday, August 30, 2013

Yang Tidak Perlu Di Kenakan Saat Pemeriksaan Di Bandara



Bandara adalah pintu pariwisata yang dipadati orang tiap harinya. Beragam wisatawan dari berbagai negara singgah di sini. Oleh karenanya, bandara dilengkapi dengan sistem keamanan yang cukup ketat seperti metal detector atau sinar X. Kadang proses pemeriksaan itu memakan waktu cukup lama atau bahkan terhenti jika sistem keamanan itu menunjukkan peringatan yang artinya Anda harus diperiksa lebih detail oleh petugas. Walaupun Anda tidak membawa atau menggunakan barang berbahaya, tapi ada beberapa benda yang bisa memperlama pemeriksaan keamanan Anda di bandara. Jadi hindari 5 benda ini saat melakukan pemeriksaan di bandara:

Perhiasan Atau Ikat Pinggang Berbahan Logam

Metal detector dari namanya saja kita sudah tahu kalau alat ini memang khusus dibuat untuk mendeteksi keberadaan barang berbahaya yang terbuat dari logam. Jika ada benda logam yang menempel ditubuh Anda maka secara otomatis ketika Anda melewatinya, alat ini akan berbunyi secara otomatis dan petugas bandara pun akan segera memeriksa Anda secara lebih detail. Itu artinya jangan kenakan aksesoris atau benda apapun dari logam ketika Anda melewati pemeriksaan bandara atau waktu Anda akan terbuang sia-sia.

Jaket 

Ya, jaket wajib Anda lepas saat akan melewati metal detector. Jaket harus diletakan di alat pemindai sinar X. Jadi saat Anda terburu-buru mengejar waktu terbang sebaiknya tidak perlu menggunakan jaket.

Pakaian Yang Terlalu Longgar        

Jika hanya mengenakan pakaian longgar memang tidak dilarang. Tetapi jika pakaian Anda kelewatan longgar akan menimpulkan kecurigaan petugas keamanan bandara. Mereka akan berpikir Anda menyimpan sesuatu di balik pakaian longgar Anda. Yang harus Anda ingat juga, hati-hati memilih pakaian jangan menggunakan pakaian yang mengundang isu sara. Contoh kejadian yang pernah dialami oleh seorang wanita penumpang pesawat American Airlines. Dia dilarang naik pesawat oleh sang pilot gara-gara mengenakan kaos yang bertuliskan kata makian. Dia diperbolehkan naik pesawat setelah menutup kata tersebut dengan syal.

Sepatu Yang Susah Dilepas

Beberapa bandara memang ketat melakukan sistem keamanan. Tak jarang petugas bandara menyuruh kita untuk melepas sepatu guna menghindari kemungkinan penyelundupan barang. Jadi jika Anda sedang terburu-buru hindari menggunakan sepatu yang bertali atau yang sulit untuk dilepaskan karena hal ini akan menghambat perjalanan Anda.

Sumber : utiket.com

Thursday, August 29, 2013

Sejarah Citilink

Citilink merupakan salah satu maskapai dengan penerbangan berbiaya rendah yang ada di Indonesia.  Namun berbeda dengan maskapai berbiaya rendah lainnya yang cenderung mengabaikan pelayanan dan keamanan, Citilink tetap memprioritaskan hal tersebut sekalipun penumpang bisa terbang dengan harga terjangkau. Citilink merupakan salah satu Unit Bisnis Strategis dari maskapai penerbangan terbesar di Indonesia, yaitu Garuda Indonesia. Dengan kata lain, maskapai Citilink merupakan salah satu anak perusahaan Garuda Indonesia.

Citilink didirikan pada tahun 2001 dengan nama PT. Citilink Indonesia. Awal beroperasi, Citilink menggunakan pesawat yang sebelumnya pernah dipakai oleh Garuda Indonesia yaitu Fokker 28 yang saat itu hanya berjumlah lima pesawat. Namun perjalanan Citilink pernah terhenti pada Januari tahun 2008. Saat itu Citilink menghentikan operasinya guna memperbaiki dan mempersiapkan konsep layanan terbaru. Waktu vakum Citilink tidaklah lama. Pada bulan September 2008, Citilink kembali terbang dengan konsep yang lebih matang.



Citilink terus mengembangkan konsepnya dengan komitmen menjadi maskapai penerbangan terdepan di kelas low cost carrier. Citilink selalu meningkatkan mutu pelayanannya kepada penumpang dengan menjaga ketepatan waktu serta memudahkan sistem pembayaran yang bisa dilakukan melalui atm bersama. Citilink juga mempunyai slogan Low Fares Everyday yang menegaskan bahwa Citilink merupakan maskapai berbiaya rendah dengan kualitas yang juga berkelas. Kini Citilink tampil lagi lebih fresh dengan livery hijau putih yang terpasang di maskapinya. Selain itu Citilink juga mengganti interior maskapai. Tampaknya Citilink akan membidik segmen pasar remaja dengan menggaet grup band Nidji sebagai brand ambassadornya.

Saat ini Citilink beroperasi dengan menggunakan 29 pesawat yang terdiri dari 22 pesawat Airbus A320 dan tujuh pesawat Boeing 737 untuk melayani 70 rute penerbangan domestik dan enambelas rute penerbangan regional di Indonesia. Kabarnya, hingga tahun 2015 nanti Citilink akan menambah lagi sejumlah armada baru sehingga memiliki total sebanyak 50 pesawat dan juga berencana menambah rute luar negeri guna menambah pelayanan bagi penumpangnya. Citilink selalu berusaha memberikan pengalaman terbang yang nyaman dan terjangkau bagi seluruh kalangan masyarakat.

Sumber : utiket.com

Sejarah AirAsia Indonesia

Siapa yang tak kenal dengan maskapai yang satu ini? Mengusung warna merah sebagai  warna identitasnya, AirAsia pernah membuat kejutan bagi masyarakat Indonesia dengan meluncurkan tiket penerbangan harga murah yang pada saat itu harga tiket penerbangan di Indonesia relatief mahal dan hanya bisa dijangkau oleh kalangan menengah atas. Namun AirAsia berani membuat gebrakan yang lain daripada yang lain mengusung slogan Now Everyone Can Fly, AirAsia menerapkan sistem What You Pay Is What You Get sehingga tiket penerbangan AirAsia bisa dijangkau oleh kalangan yang lebih jauh. Dengan sistem tersebut, AirAsia mampu mencuri perhatian para konsumen penerbangan Indonesia dan berhasil menjadi salah satu maskapai yang paling diminati sampai saat ini.



Awal berdirinya Indonesia AirAsia diawali oleh PT AWAIR International pada September 1999 yang memiliki maskapai bernama Awair (Air Wagon International) yang didirikan oleh Abdurrahman Wahid. Awair pertama kali beroperasi di tahun 2000 dengan melayani rute berbagai kota di Indonesia dan dilanjutkan dengan pembukaan rute baru ke luar negeri yaitu Singapura. Namun di tahun pertamanya AWAIR sudah mengalami banyak kendala karena ketatnya persaingan antara maskapai penerbangan di Indonesia hingga akhirnya pada tahun 2004, Awair diakuisisi oleh perusahaan penerbangan AirAsia. Setelah itu PT. AWAIR International berubah nama menjadi PT. Indonesia AirAsia dengan maskapai bernama Indonesia AirAsia. Setelah berubah nama, maskapai ini kembali meramaikan dunia penerbangan Indonesia dengan konsep penerbangan berbiaya murah sesuai dengan slogannya, Now Everyone Can Fly.

Sumber : utiket.com

Tips Mendapatkan Kursi Terbaik di Pesawat


Traveling menggunakan pesawat belakangan ini sudah menjadi hal yang umum untuk dilakukan. Namun bagi sebagian orang terkadang merasa kurang nyaman dengan kursi pesawat terutama bagi Anda yang akan melakukan perjalanan jauh dengan pesawat. Selain kursi yang sempit, bunyi bising mesin pesawat sering menjadi keluhan para penumpang pesawat. Menurut survei yang dilakukan oleh salah satu situs penyedia info penerbangan, kursi pesawat yang menjadi favorit para penumpang yaitu kursi 6A untuk tipe pesawat penerbangan Internasional. Namun tidak semua penumpang beruntung mendapatkannya. Berikut ada beberapa trik yang bisa membantu Anda untuk mendapatkan kursi pesawat terbaik:

Tidak semua kursi sama

Anda tidak bisa mengasumsikan bahwa semua peta kursi di pesawat sama. Peta kursi pesawat berbeda-beda sesuai dengan tipe pesawat yang digunakan, misalnya pesawat untuk penerbangan internasional tentu berbeda dengan jenis pesawat untuk penerbangan lokal.

Cari tahu posisi kursi pesawat

Anda bisa mencari tahu dan melihat peta kursi pesawat melalui internet. Ada beberapa situs internet yang menginformasikan peta kursi pesawat secara lengkap sesuai dengan tipe maskapai yang ada. Untuk itu sebaiknya Anda sudah menentukan dan mencari tahu maskapai apa yang akan Anda gunakan.

Mencari tahu ketersedian kursi yang akan dipesan

Setelah Anda mempelajari peta kursi pesawat yang akan Anda gunakan, Anda bisa menanyakan kepada maskapai yang bersangkutan tentang ketersediaan kursi tersebut. Jika Anda beruntung, Anda bisa langsung melakukan pembookingan kursi dan membayar tiket sebelum time limit yang telah ditentukan habis.

Jangan memilih kursi di dekat pintu keluar

Mungkin sebagian dari Anda berpikir jika mendapatkan kursi di dekat pintu keluar akan memudahkan Anda saat keluar dari pesawat sehingga Anda tidak perlu berdesak-desakan dengan penumpang yang lainnya. Namun hal itu salah, karena kursi di dekat pintu keluar tidaklah nyaman karena mempunyai ruang yang lebih sempit serta Anda tidak akan leluasa untuk membaringkan kursi.

Sumber : utiket.com

Tips Berlibur Menggunakan Kereta Api


Mau kemana liburan kali ini? Tentunya hal itu selalu menjadi pertanyaan saat musim liburan tiba. Ada banyak pertimbangan sebelum memutuskan untuk menentukan liburan Anda, salah satunya adalah transportasi. Transportasi memang menjadi sarana penting dalam berlibur. Jika liburan kali ini Anda memutuskan untuk berlibur menggunakan kereta api, sebaiknya Anda menyimak beberapa tips berikut ini :

Pesan tiket lebih awal

Jika memang merencanakan berlibur menggunakan kereta api, usahakan untuk memesan tiketnya jauh hari sebelum hari keberangkatan Anda untuk berlibur. Hal ini untuk menghindari kehabisan tiket karena kereta api sekarang mempunyai banyak peminat apalagi sudah didukung dengan fasilitas pemesanan tiket secara online.

Pilih jadwal kereta api

Pemilihan jadwal kereta api juga akan mempengaruhi ketersediaan tiket. Pilihlah jadwal kereta api di luar hari Jumat sore atau Senin pagi karena biasanya pada kedua hari tersebut tiket kereta api sudah banyak dipesan atau bahkan sudah habis terjual.

Bawa barang seperlunya

Bawalah barang seperlunya saja agar tidak merepotkan Anda sendiri saat berada di kereta api. Obat-obatan juga bisa Anda bawa untuk berjaga-jaga selama di perjalanan. Jangan lupa untuk membawa kartu identitas diri dan beberapa uang tunai. Simpan di tempat yang aman namun tetap mudah untuk Anda ambil bila sewaktu-waktu diperlukan.

Selalu waspada

Anda tidak pernah tahu siapa yang ada di samping Anda. Untuk itu selalu waspadalah setiap saat. Taruhlah barang bawaan Anda di tempat yang selalu terjangkau oleh pengawasan Anda. Apalagi jika Anda membawa barang-barang berharga. Simpanlah di tempat yang aman. Waspada juga jika Anda mengenakan perhiasan. Jangan berlebihan dalam memakainya karena hanya akan memancing tindak kejahatan.

Hati-hati

Berhati-hatilah saat akan naik kereta api, selama di kereta api maupun saat akan turun. Jangan berdesak-desakan untuk melewati satu pintu. Anda bisa menggunakan pintu lain yang telah terbuka. Utamakan untuk mendahulukan penumpang wanita, anak-anak dan orang tua. Jika Anda berhenti di stasiun dimana kereta api tersebut mengangkut penumpang baru, sebaiknya Anda memberikan kesempatan terlebih dahulu kepada para penumpang akan naik.

Sumber : utiket.com

Sejarah Lion Air


Lion Air adalah nama salah satu maskapai penerbangan yang cukup terkenal di Indonesia. Lion Air melayani penerbangan domestik dan internasional. Lion Air terkenal sebagai maskapai berbiaya murah, meskipun begitu pelayanan terbaik tetap diprioritaskan. Lion Air sendiri merupakan maskapai pertama di Indonesia yang menggunakan pesawat berjenis Boeing 737-900ER dengan jumlah armadanya yang cukup banyak.

Lion Air berawal dari mimpi dan ambisi dua kakak beradik bernama Kusnan dan Rusdi Kirana yang ingin memiliki perusahaan penerbangan. Mereka mulai mewujudkan mimpi mereka dengan modal awal sepuluh juta dolar Amerika Serikat. Secara hukum, Lion Air berdiri pada bulan Oktober 1999, tapi pengoperasiannya baru bisa berjalan di tanggal 30 Juni 2000. Hingga saat ini Rusdi Kirana salah satu pemilik Lion Air yang sekaligus memegang jabatan sebagai Presiden dan juga Direktur.

Sejak pertama kali berdiri hingga sekarang Lion Air banyak mengambil langkah dan kebijakan untuk mengusahakan harga tiket maskapai Lion Air selalu terjangkau untuk penumpang di Asia pada umumnya. Lion Air mengalami perkembangan pesat di tiap tahunnya. Meskipun hanya diawali oleh modal yang terbatas namun Lion Air semakin tumbuh berkembang menjadi salah satu maskapai di Indonesia yang diperhitungkan.

Meskipun banyak hal yang terjadi, seperti yang kita tahu ada beberapa kecelakaan pesawat yang terjadi namun begitu Lion Air tetap diterima baik oleh cutomer penerbangan di Asia. Semua itu tidak menghalangi Lion Air untuk semakin berkembang dan terus maju. Di tahun ini Lion mengambil keputusan yang sangat penting dan cukup mengejutkan dunia penerbangan Indonesia dengan membeli 234 pesawat dari Airbus. Pembelian tersebut merupakan sejarah untuk penerbangan sipil tidak hanya di Indonesia namun juga di dunia.


Suumber : utiket.com

Trekking yang Menantang Namun Tetap Seru


Trekking merupakan salah satu kegiatan bagi para traveler yang menantang sekaligus mendebarkan. Bagaimana tidak, jika Anda harus menyusuri hutan rimba, sungai dan area lain yang tentunya Anda belum mengetahui bagaimana seluk beluk tempat tersebut. Kegiatan ini memang banyak digemari oleh mereka yang hobi berpetualangan. Namun bagi Anda yang masih awam dengan kegiatan ini pun bisa juga lho mengikuti trekking saat Anda traveling. Agar trekking yang Anda lakukan tetap seru, perhatikan beberapa hal berikut ini :

Pilih rute

Trekking biasanya dilakukan dalam satu tim. Anda bisa menghubungi pihak kehutanan setempat bersama teman satu tim untuk mendapatkan peta trekking. Pilihlah rute trekking yang biasa digunakan oleh orang lain walaupun di peta tersebut banyak rute alternatif yang tersedia. Jangan membuka rute baru yang belum Anda ketahui karena hal tersebut bisa beresiko terhadap keselamatan Anda beserta tim.

Hitung lama perjalanan

Hitunglah lama perjalanan yang diperlukan untuk melalui satu rute trekking. Anda bisa memperkirakannya bersama tim Anda. Dengan menghitung dan memperkirakan lama perjalanan yang akan Anda tempuh, Anda dapat memberitahukan kepada petugas setempat kapan Anda dan tim akan pergi dan kembali saat trekking.

Bawa bekal secukupnya

Setelah memperkirakan lama perjalanan, Anda bisa menyiapkan bekal makanan dan minuman. Membawa makanan dan minuman sangat diperlukan saat trekking dan hal ini dipengaruhi oleh perkiraan lama perjalanan yang telah Anda hitung. Untuk itu bawalah bekal secukupnya saja. Namun satu hal yang harus diingat, Anda harus pandai menghemat bekal Anda tersebut agar tidak kehabisan bekal di perjalanan. Makan dan minumlah sekucupnya saja agar Anda tetap bisa melanjutkan perjalanan dengan tenaga yang mencukupi.

Amati cuaca

Cuaca juga menjadi salah satu faktor penentu saat trekking. Jangan melakukan trekking di saat cuaca buruk, seperti huja lebat atau badai karena bisa membahayakan. Anda bisa melihat ramalan cuaca atau bertanya kepada petugas setempat mengenai kapan waktu terbaik untuk trekking. Walaupun kelihatannya cuaca bagus saat trekking dimulai, jangan lupa untuk membawa jas hujan untuk berjaga-jaga karena cuaca saat ini tidak dapat diprediksi.

Perhatikan kondisi tubuh

Kondisi tubuh selalu menjadi hal terpenting untuk melakukan segala aktifitas. Kondisi tubuh yang fit akan ikut memudahkan Anda untuk melakukan trekking. Jagalah kondisi tubuh Anda sebelum maupun di saat trekking. Saat Anda merasa butuh beristirahat dalam perjalanan trekking, jangan sungkan untuk mengutarakannya kepada ketua tim agar berhenti sejenak.

Kenakan pakaian yang aman dan nyaman

Mengenakan pakaian yang aman dan nyaman juga penting untuk Anda perhatikan. Kenakanlah pakaian yang menyerap keringat dan memudahkan Anda untuk bergerak. Menyusuri hutan tentunya akan melewati rumput ilalang yang bisa saja melukai atau membuat kulit Anda gatal. Anda bisa mengenakan celana kargo yang ringan namun tetap melindungi. Kenakan pula sepatu yang cocok untuk trekking dan topi untuk melindungi Anda dari sengatan sinat matahari langsung.

Sumber : utiket.com

Berlibur ke Luar Negri Tanpa Huruf Latin


Tidak semua negara menggunakan aksara latin dalam kehidupan sehari-hari, seperti Jepang, Rusia ataupun Arab. Padahal negara-negara tersebut mempunyai tempat wisata menarik yang membuat kita ingin mengunjunginya. Tetapi terkadang tulisan-tulisan petunjuk yang tidak menggunakan aksara latin membuat kita kebingungan untuk mengerti. Namun tak usah khawatir, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan saat berlibur ke negara tanpa aksara latin:

Banyak mencari Informasi sebelum pergi

Saat Anda tiba di negara yang tidak menggunakan aksara latin mungkin akan lebih susah bagi Anda dalam mencari informasi karena petunjuk penting kebanyakan ditulis bukan dengan huruf latin yang akan membuat Anda pusing. Untuk itu sebelum Anda berangkat ke negara tujuan, sebaiknya Anda mencari tahu secara detail tentang informasi negara yang akan Anda kunjungi tersebut. Namun tidak ada salahnya jika Anda juga ikut sedikit mempelajari kalimat-kalimat tulisan yang sederhana. Anda bisa mempelajarinya melalui internet maupun kamus lengkap.

Gunakan bahasa isyarat

Saat Anda benar-benar terdesak dan tidak bisa mengerti  harus bagaimana lagi, Anda dapat menggunakan bahasa isyarat sebagai media berkomunikasi. Tidak perlu malu saat menggunakan bahasa isyarat. Gerakan tubuh anda dengan gerakan yang banyak dikenal orang. Ketika Anda menggunakan bahasa isyarat, usahakan untuk tidak terlalu banyak bicara. Sebisa mungkin perhatikan mimik muka lawan bicara, Anda jangan sibuk dengan diri sendiri.

Jangan malu bertanya

Anda tentu akan mengalami banyak kebingungan saat berada di negara yang hampir seluruh petunjuk jalannya tidak bisa Anda baca. Untuk itu jangan malu untuk bertanya dengan orang. Jika Anda tidak bisa bertanya dengan penduduk lokal karena kendala bahasa, maka Anda bisa bertanya kepada sesama wisatawan. Biasanya sesama wisatawan cenderung lebih mudah untuk bertukar informasi.

Selalu bawa kamus kecil

Yang ini tentunya wajib anda bawa ketika traveling ke luar negeri, yaitu kamus kecil. Pilihlah kamus yang menggunakan beberapa arti, sebagai contoh kamus bahasa Jepang yang mempunyai arti bahasa Inggris atau Indonesia. Walaupun sedikit merepotkan dan kita harus selalu mengecek satu persatu untuk menanyakan sesuatu, namun kamus ini akan sangat berguna dan membantu Anda.

Buatlah kertas contekan aksara setempat

Cara yang satu ini cukup jitu dan bisa Anda gunakan dengan mudah. Caranya, Anda bisa meminta tolonglah kepada pegawai hotel untuk menuliskan nama obyek wisata yang akan Anda kunjungi dengan tulisan setempat pada secarik kertas. Anda hanya tinggal mencocokan saja dengan petunjuk jalan yang ada atau menanyakan kepada penduduk lokal.

Sumber : utiket.com

Tata Cara Mengajukan Visa


Jika Anda ingin berkunjung ke suatu negara, ada dua dokumen penting yang harus Anda siapkan yaitu paspor dan visa. Visa merupakan dokumen perizinan bagi seseorang untuk tinggal di negara lain selama kurun waktu tertentu. Tanpa visa, Anda tentu tidak mungkin dapat berkunjung ke luar negeri walaupun hanya sehari. Visa terdiri dari beberapa jenis, antara lain visa pelajar, visa turis yang hanya berlaku antara 14-30 hari dan visa pekerja. Mungkin sebagian dari Anda ada yang belum tahu bagaimana cara pembuatan visa. Ada beberapa hal yang harus Anda lakukan untuk mengajukan pembuatan visa, antara lain:

Daftar Online

Pada dasarnya pembuatan visa harus melewati kedutaan besar negara tujuan Anda. Belakangan ini sudah banyak kedutaan asing yang menggunakan sistem online untuk proses pembuatan visa. Hal ini tentu akan lebih memudahkan Anda.  Kunjungi website kedutaan besar negara yang akan Anda kunjungi dan lakukan pendaftaran secara online. Saat pendaftaran, Anda akan diminta untuk memilih jam janji datang ke kantor kedutaan besar negara yang bersangkutan.

Isi Formulir

Isi formulir pada saat pendaftaran online dengan teliti dan benar. Pastikan semua data yang diisikan merupakan data sebenarnya karena jika Anda berbohong maka akan menyulitkan Anda pada akhirnya. Jangan sampai Anda melakukan kesalahan pada bagian ini.

Lengkapi Persyaratan

Ada beberapa persyaratan yang harus wajib Anda lengkapi. Persyaratan ini mungkin akan berbeda-beda, tergantung ke negara mana Anda akan berkunjung. Sebaiknya cari tahu terlebih dahulu syarat apa saja yang harus Anda persiapkan agar nantinya saat Anda tidak perlu bolak-balik karena beberapa persyaratan belum dipenuhi.

Wawancara

Untuk mendapatkan visa ada proses wawancara yang wajib untuk Anda lakukan. Wawancara  merupakan bagian terpenting dalam proses ini. Jawablah pertanyaan dengan tenang, jelas dan jujur. Mungkin tidak semua petugas menyenangkan. Ada beberapa pewawancara yang menanyakan hingga detail tapi Anda juga harus tetap menjawabnya. Jika Anda belum yakin dengan kemampuan bahasa asing Anda, jangan ragu untuk menjawabnya menggunakan Bahasa Indonesia.

Mengambil Visa

Setelah wawancara dan visa Anda dinyatakan bisa diterbitkan, Anda akan diberi kartu oleh petugas untuk pengambilan visa. Untuk pengambilannya sendiri Anda bisa diwakilan oleh orang lain asalkan orang tersebut dapat menunjukan kartu pengambilan Anda.

Sumber : utiket.com

Wednesday, August 28, 2013

Serunya Bacpacking Bersama Buah Hati

Sumber: wolipopdetik.com

Liburan bersama anak dan keluarga tidak melulu harus merogoh kocek dalam. Anda bisa juga mengajak anak untuk berlibur ala backpacker. Selain bisa menumbuhkan jiwa kemandirian dan petualangan sejak dini untuk anak, liburan ala backpacker juga bisa memberikan pengalaman menarik yang sulit terlupakan untuk sang anak. Selain itu, hubungan Anda dan anak juga akan semakin dekat. Namun begitu tentu saja ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat membawa Anak berlibur ala backpacker, antara lain:

Buat Rencana Sematang-Matangnya


Susunlah rencana perjalanan Anda terlebih dahulu secara matang. Tentu saja Anda harus sedikit melibatkan anak. Tanyakan kepada anak apa yang diminati untuk liburan kali ini sehingga anak juga bisa menikmati acara liburan seru ala backpacker. Pilihlah tempat-tempat yang akan menarik minat anak seperti kebun binatang, taman hiburan, waterpark atau yang lainnya. Tetap komunikasikan dengan baik tujuan perjalanan liburan Anda dengan anak.

Cari Tempat Yang Ramah Untuk Anak

Selalu cari tempat destinasi wisata dan lingkungan tempat Anda menginap yang ramah untuk anak Anda. Mungkin Anda harus lebih selektif dalam hal ini karena Anda berbagi bersama anak maka Anda harus memilih lokasi tempat penginapan yang lingkungannya juga sesuai untuk anak. Hindari tempat-tempat yang dekat dengan lokasi hiburan malam ataupun bar.

Pentingkan Kualitas Daripada Kuantitas


Meskipun Anda sudah menyusun segala sesuatu untuk perjalanan Anda dengan si kecil, namun anda tetap harus ingat bahwa si kecil mungkin tidaklah sekuat Anda. Untuk itu janganlah terlalu banyak memilih tempat untuk liburan Anda. Lebih baik memilih sedikit tempat berlibur namun waktu yang dihabiskan di masing-masing tempat lebih lama dan berkualitas daripada harus berganti-ganti tempat terlalu banyak yang pastinya akan membuat si kecil terkuras tenaganya.

Bawa Barang Kesukaan Anak

Terkadang di perjalanan si kecil akan merasa bosan karena itu untuk mengusir rasa bosannya Anda perlu membawa benda-benda kesukaannya seperti mainan ataupun buku. Namun tetap ingat barang tersebut jangan sampai merepotkan perjalananan Anda dan jangan sampai tertinggal di jalan.

Bawa Persediaan Obat

Selalu bawa persediaan obat-obatan yang ada di rumah dan yang biasa dipakai karena di tempat tujuan belum tentu Anda menemukan obat yang sesuai dan yang sering Anda pakai.

Tetap Perhatikan Jam Istirahat Anak

Anda Anda bisa saja mempunyai ritme tubuh yang berbeda dengan Anda. Mungkin anak Anda sudah terbiasa tidur siang sehingga pada saat siang hari anak akan merasa ngantuk dan kurang bersemangat. Untuk itu tetap perhatikan  jam istirahat anak. Saat anak merasa capek dan ngantuk, gelarlah alas duduk di tempat yang teduh dan biarkan anak beristirahat.

Sumber : utiket.com


Tuesday, August 27, 2013

Sovenir Yang Menyusahkan Saat di Bandara


Liburan memang sangat menyenangkan apalagi liburan ke luar negeri. Sepulang dari liburang tentu banyak souvenir khas dari luar negeri yang ingin anda bawa pulang ke Indonesia. Tapi harus diingat ya, jika negara kita ini mempunyai aturan ketat tentang barang-barang atau souvenir yang dibawa oleh para traveler dari luar negeri. Peraturan tersebut tercantum dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 188/PMK.04/2010 tentang import barang yang dibawa oleh penumpang, awak sarana pengangkutan, pelintas batas dan barang kiriman. Jika Anda tak mau ribet di bandara dan berurusan dengan petugas bea cukai gara-gara souvenir atau oleh-oleh yang Anda bawa dari luar negeri, maka ada baiknya Anda mengetahui hal-hal apa saja yang bisa terkena aturan tersebut :

Jumlah Barang

Dalam pasal 9 Peraturan Menkeu tersebut dijelaskan bahwa ada beberapa jenis barang yang bisa dengan leluasa masuk asalkan jumlah barang tidak melebihi batas-batas yang telah disepakati. Contoh barang tersebut yaitu rokok maksimal 200 batang, cerutu maksimal 25 batang, tembakau maksimal 100 gram dan minuman beralkohol maksimal 1 liter. Jika Anda membawa barang-barang tersebut dari luar negeri namun tidak melebihi batasan yang telah ditentukan maka Anda tidak harus mengeluarkan biaya cukai dan bisa bebas dari petugas bandara.

Jenis Barang

Dalam pasal 13 dijelaskan juga tentang pemeriksaan dan pengeluaran barang impor yang dibawa oleh penumpang atau sering disebut dengan jalur merah. Maksudnya adalah benda-benda tersebut harus dalam status declared. Barang-barang yang masuk di jalur merah itu adalah aneka hewan, ikan, tumbuhan dan aneka produknya, obat, senjata api, senjata tajam, narkoba, pornografi, bahan peledak, benda atau uang dengan nilai lebih dari Rp 100 juta. Contohnya Anda tidak bisa membawa victorinox yang merupakan oleh-oleh khas Swiss secara bebas, Anda harus melewati jalur merah terlebih dahulu berurusan dengan petugas bea dan cukai atau jangan berpikir untuk membawa oleh-oleh teh coca yang merupakan teh asli pegunungan Andes, sekalipun teh coca dijual bebas dan dipercaya mempunyai berbagai macam khasiat, namun teh satu ini mengandung kokain. Seperti yang kita tahu kokain dan narkoba adalah barang yang haram hukumnya dibawa masuk ke negara ini.

Semua barang yang disebutkan di atas tersebut harus melalui prosedur khusus yang berarti akan memperumit perjalanan Anda dan banyak menyita waktu Anda. Jika bagi Anda itu semua tak masalah, maka Anda bisa membawa barang-barang tersebut sebagai souvenir atau oleh-oleh. Namun jika Anda terburu-buru dan dalam kondisi kelelahan, lebih baik hindari barang-barang tersebut. Anda bisa membawa oleh-oleh lain yang lebih aman.

Sumber : utiket.com

Monday, August 26, 2013

Perlengkapan Keselamatan Di Dalam Pesawat



Keselamatan merupakan salah satu hal yang sangat diprioritaskan dalam penerbangan. Untuk itu dalam setiap penerbangan sebelum pesawat benar-benar terbang, awak kabin akan menjelaskan dan mendemostrasikan tentang informasi keselamatan kepada para penumpang. Bahkan di banyak negara demo keselamatan ini dibuat dengan sekreatif mungkin agar para penumpang tertarik untuk memperhatikan. Dengan kata lain Anda sebagai penumpang sebaiknya jangan pernah mengabaikan demo keselamatan ini. Ada beberapa informasi yang disampaikan oleh awak penerbangan antara lain:

Sabuk Pengaman atau Safety Belt

Sabuk pengaman merupakan salah satu alat keamanan yang penting dalam penerbangan. Sabuk pengaman akan melindungi tubuh Anda apabila terjadi goncangan. Sabuk pengaman ini sendiri terdiri dari dua macam: khusus untuk anak-anak dan dewasa. Anda wajib menggunakan sabuk pengaman ketika lampu yang digunakan sebagai penanda penggunaan sabuk pengaman menyala. Anda harus memastikan bahwa Anda bisa memasang dan melepaskan sabuk pengaman dengan cepat. Karena jika terjadi hal darurat Anda tidak akan mengalami kepanikan karena kesulitan membuka atau memasang sabuk pengaman ini.

Masker Oksigen atau Oxygen Mask

Tekanan udara di dalam kabin pesawat memang berbeda dengan tekanan pada ruangan pada umumnnya. Pesawat mempunyai suatu sistem yang akan mengatur tekanan udara di dalamnya sehingga tidak lebih dari batas yang telah ditentukan. Setiap maskapai menyediakan masker oksigen. Masker oksigen ini akan otomatis keluar jika tekanan udara di dalam pesawat melebihi batas yang telah ditentukan. Jika ini terjadi, yang harus Anda lakukan yaitu menarik masker oksigen tersebut  dan langsung memakainya. Anda harus bisa memasangnya kurang dari lima belas detik jika tidak Anda bisa saja pingsan. Sebelum Anda membantu memasangkan masker oksigen kepada anak atau siapapun yang ada di sebelah Anda, yang harus Anda ingat yaitu pastikan Anda sudah memasang masker oksigen Anda dan bernafas di dalamnya, barulah Anda membantu orang lain.

Baju Pelampung Atau Life Vest

Baju pelampung biasanya diletakkan di bawah kursi atau tempat duduk Anda. Awak kabin akan menjelaskan bagaimana cara menggunakan baju pelampung tersebut. Namun yang paling penting adalah Anda harus benar-benar mengecek apakah baju pelampung itu benar-benar ada di bawah kursi Anda. Lihat atau rasakan dengan tangan agar Anda yakin bahwa baju pelampung memang ada di bawah kursi Anda. Baju pelampung ini idealnya terdiri dari dua ukuran: khusus untuk anak-anak atau bayi dan dewasa. Jika pesawat terendam di dalam air, lampu secara otomatis akan menyala. Itu artinya Anda harus menyiapkan baju pelampung yang telah disediakan. Namun jangan mengembungkan baju pelampung di dalam kabin pesawat karena akan menyulitkan Anda saat evakuasi. Kembungkan pelampung jika telah mendekati pintu darurat.

Kartu Keselamatan atau Safety Information Card

Kartu ini merupakan tutorial keselamatan penerbangan. Dengan kartu ini Anda akan lebih mudah memahami demo keselamatan yang diperagakan oleh awak kabin. Kartu ini juga akan mengingatkan Anda dengan demo yang telah diperagakan. Letaknya di kantung kursi di hadapan Anda.

Jalur, Pintu Evakuasi dan Rakit Keselamatan

Setiap pesawat mempunyai pintu darurat serta rakit keselamatan. Awak kabin akan menjelaskan kepada Anda arah pintu darurat dan letak rakit keselamatan. Anda akan diarahkan bagaimana jalur evakuasinya. Yang harus Anda lakukan yaitu menghitung berapa jarak pasti antara kursi Anda dengan pintu darurat. Hitunglah berapa bangku yang semestinya harus Anda lewati karena dalam keadaan darurat bisa jadi suasana akan gelap. Jika pesawat mengeluarkan asap, yang harus Anda lakukan menunduk di lantai pesawat dan mengikuti lampu yang ada di lantai untuk menuju pintu darurat. Sekedar informasi bahwa pintu darurat pesawat sangat berat antara delapanbelas kilogram. Cara terbaik untuk membukanya yaitu dengan menyandarkan badan Anda ke pintu darurat agar pintu lebih mudah terbuka dengan dorongan tangan dan tubuh Anda.

Sumber : utiket.com

Sunday, August 25, 2013

Penerbangan Tanpa Masalah Untuk Ibu Hamil



Anda sedang mengandung dan berencana melakukan perjalanan udara? Tidak usah khawatir anda masih bisa tetap melakukan perjalanan udara dengan aman dan lancar. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan saat akan melakukan perjalanan udara untuk ibu hamil:

Konsultasikan terlebih dahulu rencana perjalanan Anda dengan dokter anda. Pastikan tidak ada masalah dengan kehamilan Anda dan Anda mendapatkan surat izin dokter.

Pilihlah sepatu dan baju yang nyaman, sepatu high heel sangat tidak dianjurkan karena akan menambah beban yang diangkat oleh kaki Anda, pakailah sepatu flats yang gampang untuk dilonggarkan.

Datanglah ke bandara lebih cepat pada saat chek in, agar anda dapat memilih tempat-tempat yang nyaman dipesawat. Berikut beberapa tempat yang nyaman di dalam pesawat.
  • Kursi dekat toilet, anda tidak perlu berjalan jauh untuk membuang air.
  • Kursi dekat lorong/jalan, anda tidak harus berhimpit-himpitan untuk meraih tempat duduk.
  • Kursi dekat pintu darurat tengah, kursi ini memiliki ruang yang cukup lapang untuk meluruskan kaki
Bawalah makanan dan minuman dan makanan sendiri selama dalam perjalanan, jangan lupa membawa buah segar atau jus kaleng. Hindarilah mengkonsumsi fast food.

Jika perjalanan memakan waktu lama, usahakan berjalan-jalan setiap setengah jam sekali. Akan lebih mudah jika anda duduk di dekat lorong.

Lakukan peregangan dan relaksasi dengan cara menekuk luruskan kaki secara bergantian untuk mencegah kekakuan otot atau kram.

Selalu membawa nomor kontak dokter anda, sehingga jika terjadi hal yang tidak di duga langsung menghubunginya. Bawa juga obat-obatan dan bedak tabur untuk menjaga kenyamanan selama perjalanan.

Sumber : utiket.com

Saturday, August 24, 2013

Pemandian Air Panas Ranopaso Manado



Tentang Pemandian Air Panas Ranopaso

Kontur tanah di Kabupaten Minahasa berupa tanah vulkanik yang memiliki potensi air panas melimpah. Hal tersebut menyebabkan Kabupaten Minahasa memiliki beberapa obyek wisata pemandian air panas, salah satunya Pemandian Air Panas Ranopaso. Obyek wisata yang satu ini berada di Desa Koya, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, Propinsi Sulawesi Utara atau sekitar 30 km dari Kota Manado. Ranopaso merupakan kata dalam bahasa setempat yang berarti air panas.

Air panas di obyek wisata ini terbagi dalam berbagai kolam dengan beberapa ukuran yang dialirkan langsung dari sumber mata air panas yang berada tak jauh dari lokasi pemandian. Pihak pengelola juga menyediakan kamar mandi khusus yang dilengkapi dengan bath-up jika kita menginginkan berendam secara private. Air panas di pemandian ini mempunyai kandungan belerang yang dipercaya dapat mengobati penyakit kulit. Kita juga akan merasa nyaman dan rileks saat berendam di pemandian air panas ini sehingga akan membuat badan kita terasa lebih segar.

Selain menikmati segarnya Pemandian Air Panas Ranopaso, kita juga bisa menikmati pemandangan alam sekitar pemandian yang indah dan sejuk serta masih asri. Jika merencanakan menginap di sekitar pemandian ini, banyak terdapat cottage dan bungalow yang bisa kita sewa untuk menginap dengan harga terjangkau.


Akses ke Pemandian Air Panas Ranopaso

Dari Kota Manado kita bisa menggunakan kendaraan umum menuju Pemandian Air Panas Ranopaso yang berada di Kota Tondano dengan memakan waktu sekitar 1,5 jam.

Sumber : utiket.com

Friday, August 23, 2013

Pantai Watu Maladong Tambolaka



Tentang Pantai Watu Maladong

Indonesia memang kaya akan budaya maupun wisata alamnya. Salah satu obyek wisata yang cukup indah yang dimiliki Indonesia adalah Pantai Watu Maladong. Pantai Watu Maladong adalah sebuah pantai yang masih nampak alami dengan suasana dan pemandangan alamnya yang sungguh luar biasa. Pantai ini menawarkan keindahan alam berupa beberapa gugusan batu karang raksasa. Pantai ini terletak di Desa Panenggo Ede, Kecamatan Kodi Balaghar, Kabupaten Sumba Barat Daya, Provinsi Nusa Tenggara Timur atau sekitar 57 kilometer dari pusat kota Tambolaka.

Pantai ini tergolong masih cukup alami. Tebing-tebing batu karang yang tinggi dan besar banyak menghiasi di pinggir pantai ini, menjadikannya sebagai tempat yang cocok untuk aktivitas memanjat tebing. Plus ada satu keunikan lagi yang terdapat di pantai ini, yakni adanya sebuah batu karang yang cukup besar yang bentuknya menyerupai rumah adat Sumba dengan empat tiang penyangga dan memiliki celah di bawahnya.

Belum tersedia fasilitas umum seperti kafé, taman bermain maupun hotel di kawasan ini. Hal ini menjadikannya benar-benar sebuah obyek wisata dengan nuansa yang cukup alami. Terlebih lagi dengan adanya batu-batu karang raksasa yang tidak semua kawasan pantai memilikinya. Dan bila Anda ingin berjalan-jalan di kawasan pantai ini dengan telanjang kaki pun Anda tidak perlu khawatir kaki Anda akan terluka karena pantai ini memiliki pasir pantai yang cukup lembut teksturnya dan berwana sedikit coklat keabu-abuan. Terdapat juga beberapa sudut di pantai ini yang sangat cocok dijadikan tempat bersantai sembari menunggu pemandangan matahari terbenam. Bila Anda mau, Anda juga bisa berenang di tempat ini.

Akses ke Pantai Watu Maladong

Jika ingin berkunjung ke Pantai Watu Maladong, Anda bisa menggunakan pesawat dengan rute ke Tambolaka. Dari Bandara Tambolaka, Anda bisa melanjutkan perjalanan dengan menggunakan angkutan umum atau menyewa kendaraan. Jika menggunakan angkutan umum, Anda bisa menggunakan mini bus yang menuju ke Walandimu. Sesampainya di Walandimu, perjalanan dilanjutkan menggunakan ojek hingga ke Pantai Watu Maladong. Letak pantai ini lumayan terpencil sehingga tidak ada angkutan umum yang melayani tujuan hingga ke pantai ini.

Sumber : utiket.com

Thursday, August 22, 2013

Merasa Nyaman di Kursi Pesawat


Traveling menggunakan pesawat belakangan ini banyak diminati oleh para traveler. Meski perjalanan menggunakan pesawat relatif lebih cepat daripada menggunakan jalur darat namun sering kali para traveler mengeluh badan sakit setelah naik pesawat. Kursi pesawat tidak selamanya nyaman namun ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat kursi pesawat terasa lebih nyaman terutama saat Anda melakukan perjalanan jauh dengan menggunakan pesawat.

Rebahkan kursi

Merebahkan kursi pesawat merupakan salah satu cara terbaik untuk membuat posisi duduk Anda terasa lebih nyaman. Namun tentunya Anda tidak bisa melakukannya sembarangan karena Anda bisa saja mengganggu penumpang yang duduk di belakang Anda. Untuk itu sebaiknya Anda minta ijin terlebih dahulu kepada penumpang di belakang Anda.

Pesan Kursi Dekat Jendela

Kursi yang berada di dekat jendela merupakan salah satu kursi favorit para traveler. Anda bisa memilih kursi tersebut. Duduk di kursi yang berada di dekat jendela akan membuat Anda lebih leluasa untuk menyandarkan badan ke jendela. Hal tersebut akan membuat duduk Anda terasa lebih nyaman.

Bawa Bantal Khusus Traveling

Banyak pilihan bantal yang bisa Anda bawa dengan praktis untuk traveling. Bantal tersebut juga akan membuat perjalanan Anda di kursi pesawat akan lebih nyaman. Jika ingin lebih praktis lagi, Anda bisa membeli bantal yang multifungsi menjadi jaket.

Sangga Pinggang Anda

Posisi duduk lama di dalam pesawat bisa membuat pinggang Anda terasa pegal dan kaku. Untuk mengatasinya Anda bisa menyangga pinggang Anda dengan bantal, selimut atau sweater. Dengan begitu pinggang Anda akan terasa jauh lebih nyaman.

Bawa Benda-Benda Berikut

Ada beberapa benda yang wajib Anda bawa ketika melakukan perjalanan jauh menggunakan pesawat. Benda-benda tersebut akan membuat Anda merasa lebih nyaman duduk berlama-lama di kursi pesawat. Benda-benda tersebut antara lain syal, kaos kaki, penutup mata serta penutup telinga. Benda tersebut akan membantu Anda beristirahat selama perjalanan.

Sumber : utiket.com

Wednesday, August 21, 2013

Membatalkan atau Merubah Tiket Pesawat Yang Telah Dibeli


Melakukan perjalanan menggunakan pesawat mungkin sudah menjadi hal yang biasa untuk Anda. Melakukan pembookingan tiket baik secara online maupun langsung pasti hampir semua dari Anda sudah bisa. Namun terkadang masih sedikit yang tahu bagaimana cara melakukan pembatalan tiket pesawat yang telah kita beli. Banyak hal yang tidak bisa kita prediksi. Adakalanya rencana kita untuk berpergian gagal karena satu dua hal sehingga kita bingung sendiri bagaimana dengan tiket pesawat yang terlanjur kita beli? Apakah tiket tersebut masih bisa dikembalikan dan uang kita pun masih bisa kembali? Untuk menjawabnya kita harus lihat beberapa kemungkinan yang bisa terjadi. Ada beberapa hal yang menjadi alasan pembatalan tiket pesawat antara lain:

Rencana Perjalanan Berubah

Jika hal ini terjadi, Anda bisa memilih alternatif untuk merubah jadwal keberangkatan pada tiket pesawat yang sudah terlanjur Anda beli. Namun untuk merubah jadwal keberangkatan tersebut ada beberapa syarat yang juga harus Anda penuhi. Pertama, perubahan jadwal tiket masih dalam waktu validitas tiket tersebut artinya Anda melakukan penggantian waktu penerbangan baru tidak boleh terlalu jauh jangka waktunya dengan jadwal penerbangan sebelumnya. Yang kedua, mengingat harga tiket selalu berubah-ubah dari waktu ke waktu, jika terjadi selisih harga antara harga lama dan harga baru maka Anda wajib membayar selisih harga tersebut. Yang ketiga, yaitu biaya administrasi. Anda mungkin akan dikenakan biaya administrasi. Untuk jumlahnya, ada kemungkinan di setiap maskapai berbeda-beda karena ini merupakan kebijakan masing-masing maskapai.

Anda Membatalkan Rencana Perjalanan

Jika hal ini terjadi, tiket yang sudah terlanjur Anda beli bisa Anda uangkan kembali (refund).  Refund tiket juga harus memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku. Syarat dan ketentuan masing-masing maskapai berbeda, jadi ada baiknya Anda langsung menghubungi maskapai atau tempat Anda melakukan pembelian tiket. Ketika Anda melakukan pembelian tiket, maka secara otomatis Anda juga telah bersedia mematuhi segala macam aturan maskapai sebagai pihak yang telah menerbitkan tiket tersebut. Untuk itu sebaiknya sebelum Anda melakukan pembayaran, Anda mencari tahu dulu peraturan apa saja yang berlaku agar Anda tidak merasa dirugikan.

Delay Terlalu Lama Atau Pembatalan Penerbangan Oleh Maskapai

Kondisi seperti ini pasti bisa terjadi mungkin karena cuaca yang buruk sehingga maskapai membatalkan penerbangan Anda ataupun karena kesalahan teknis dari maskapai sehingga menyebabkan delay yang terlampau lama dan Anda memutuskan untuk melakukan pembatalan penerbangan. Jika alasan pembatalan penerbangan karena hal diatas maka hal yang harus Anda lakukan yaitu menghubungi maskapai bersangkutan sehingga uang Anda bisa kembali sebesar harga tiket yang telah dibayarkan.

Sebagai catatan, jika Anda ingin melakukan perubahan jadwal penerbangan Anda ataupun melakukan pembatalan penerbangan, maka ada baiknya dilakukan maksimal 2x24 jam sebelum waktu keberangkatan. Karena semakin lama maka biaya administrasi yang harus Anda bayarkan semakin banyak. Tidak semua tiket pesawat bisa di refund maupun diganti jadwal penerbangannya karena untuk tiket pesawat promo biasanya ada kebijakan tersendiri.

Sumber : utiket.com

Memanfaatkan Media Sosial Untuk Liburan Anda



Jejaring sosial merupakan tempat yang bisa digunakan untuk membagi berbagai momen yang Anda punya dengan berbagai teman-teman Anda dimana pun Anda berada. Selain itu jika anda tahu bagaimana cara kerja media sosial, bisa anda manfaatkan untuk melancarkan liburan. Walaupun belakangan ini marak kejahatan yang berkedok media sosial namun bukan berarti media sosial tidak aman sama sekali. Asalkan anda tahu bagaimana cara yang tepat untuk memanfaatkannya media sosial akan sangat membantu perjalanan traveling Anda. Ini dia cara memanfaatkan media sosial untuk liburan:

Tulis Status

Terkadang menulis status tentang rencana perjalanan Anda di Facebook, Twitter atau media sosial lainnya akan sangat membantu Anda dalam perjalanan nantinya. Namun harus diingat jangan terlalu detail menceritakan perjalanan Anda dan keadaan Anda. Tulis saja tentang rencana liburan Anda ke sebuah negara atau kota. Cukup sebutkan kota tujuan Anda berlibur saja karena memberi informasi terlalu detail bisa membahayakan Anda. Tujuan Anda adalah untuk mengetahui respon dari teman-teman Anda dan yang terpenting mencari informasi tentang kota yang akan Anda datangi lewat teman-teman Anda yang mungkin berdomisili atau tinggal di kota itu.

Tak jarang banyak teman yang mengajak kopi darat dengan sesama teman pengguna satu media sosial yang kebetulan sedang mengunjungi kotanya. Keuntungan Anda disini Anda bisa bertemu dan mendapat informasi menarik tentang tempat-tempat wisata yang lebih rinci di kota yang akan Anda kunjungi. Namun harus diingat jika Anda ingin menemui orang baru sebaiknya ditempat umum dan selalu tingkatkan kewaspadaan dan keamanan diri apalagi saat Anda sendiri.

Gunakan Halaman Pencarian

Dengan box pencarian di media sosial seperti Facebook, Anda bisa menemukan Facebook resmi dari sebuah kota yang bisa Anda gunakan untuk mencari informasi tentang kota tersebut. Anda juga bisa mencari tahu siapa saja teman Facebook Anda yang pernah berjalan-jalan ke kota yang Anda akan kunjungi. Akan lebih baik lagi jika Anda menemukan teman lama yang ternyata sekarang tinggal di kota tersebut yang mungkin bisa memberitahu penginapan murah yang bisa Anda gunakan saat di sana nanti.

Cari Teman Baru

Jika Anda tidak menemukan teman Anda yang tinggal di kota tujuan liburan Anda, media sosial bisa Anda gunakan untuk mencari teman baru. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan salah satunya dengan mencari tahu teman Anda apakah mereka mempunyai teman yang tinggal di kota yang akan menjadi tujuan liburan Anda. Atau bergabunglah dalam kelompok backpacker resmi atau sejenisnya yang ada di Facebook. Mereka akan dengan senang hati memberi informasi kepada Anda bahkan jika memungkinkan mereka bisa menemani Anda berjalan-jalan.

Terkadang Anda juga bisa menemukan teman baru yang juga akan berlibur ke kota yang Anda tuju. Jadi Anda bisa mendapatkan teman seperjalanan. Anda bisa mencari teman baru maksimal seminggu sebelum keberangkatan. Dalam jangka waktu seminggu sebelum keberangkatan, Anda bisa mencari banyak informasi tentang kota tujuan liburan Anda. Tak heran jika nanti rencana liburan Anda akan berubah karena mendapat informasi wisata yang lebih menarik. Namun, jika teman baru dirasa mencurigakan jangan ragu untuk menghentikan pembicaraan.

Sumber : utiket.com

Tuesday, August 20, 2013

Liburan Seru Dengan Budget Minimal


Liburan…liburan…liburan! Semua orang pasti menyukainya. Liburan identik dengan bersenang-senang dan tentu saja butuh dana khusus. Tapi tidak semuanya loh. Dengan budget minim pun Anda bisa tetap menikmati liburan dengan menyenangkan. Butuh trik khusus, tapi bisa dilakukan oleh siapa saja kok. Ini dia triknya:

Destinasi

Untuk menentukan destinasi liburan, Anda harus bersikap fleksibel. Pilihlah destinasi liburan Anda ke tempat-tempat yang mempunyai biaya hidup murah tapi tetap menyenangkan seperti Jogja, Malang, atau Solo. Kota-kota tersebut mempunyai tempat-tempat pariwisata yang beragam untuk liburan Anda.

Transportasi

Untuk menuju tempat wisata Anda tidak perlu melulu menyewa mobil atau motor yang membutuhkan dana lebih. Jika tempat menginap Anda tidak terlalu jauh, Anda bisa menggunakan becak atau cobalah memakai transportasi umum lain seperti bus. Selain lebih hemat tentu akan lebih berkesan.

Penginapan

Jika Anda mempunyai teman atau saudara di kota tujuan Anda, jangan ragu untuk menghubunginya dan mencari tumpangan untuk menginap. Dengan begitu Anda bisa menghemat biaya penginapan. Jika hal ini tidak mungkin dilakukan, Anda bisa melirik penginapan yang lebih murah dibanding hotel seperti kos harian. Jika beramai-ramai bersama teman-teman, Anda bisa memilih homestay.

Konsumsi

Banyak hal yang bisa dilakukan untuk menghemat makan. Anda bisa berkeliling kota dan berkunjung ke pasar-pasar tradisional. Makanan di pasar tradisional biasanya khas dan terkenal murah. Hal lain yang bisa Anda lakukan yaitu dengan mencari info melalui internet mengenai tempat makan di kota tujuan yang banyak direkomendasikan oleh wisatawan. Lihat juga rata-rata harganya. Anda bisa sekalian berlibur dan berwisata kuliner bukan?

Sumber : utiket.com

Liburan Edukasi Yang Menyenangkan


Musim Liburan kan segera tiba. Hari libur tidak melulu menghabiskan waktu untuk bersenang-senang dengan keluarga saja. Akan tetapi liburan Anda akan lebih bermanfaat jika digunakan untuk hal yang lebih positif lagi, antara lain liburan edukatif dengan buah hati tercinta. Sambil berlibur Anda bisa memanfaatkan waktu bersama keluarga sekaligus belajar bersama. Lalu, apa saja yang harus dipersiapkan saat Anda akan liburan edukatif bersama keluarga? Simak tips berikut:

1. Rencanakan

Rencanakan liburan edukatif dari jauh-jauh hari, kemana Anda akan memilih tempat liburan, kegiatan apa yang akan Anda lakukan, jika perlu carilah informasi jauh-jauh hari atau mintalah rekomendasi dari teman tentang tempat liburan edukatif yang seru.

2. Jadwal Kegiatan

Buatlah jadwal aktifitas yang akan Anda lakukan begitu Anda tahu kondisi dan lokasi tempat liburan yang Anda pilih. Tetap focus kepada jadwal kegiatan Anda agar liburan dan edukasi bisa jalan bersamaan secara lancar.

3. Mulailah Dari Perjalanan

Edukatif bisa Anda mulai dari perjalanan menuju tempat berlibur, Anda bisa mengajari buah hati tentang alat-alat transportasi atau rambu-rambu lalulintas. Anda juga bisa mengajak buah hati untuk ikut ikut mengatur jadwal tentang kegiatan apa saja yang akan dilakukan nanti

4. Minta Penjelasan

Ketika sampai ditempat tujuan Anda memerlukan pemandu wisata untuk mendampingi liburan edukatif Anda bersama keluarga, jika Anda menggunakan agent perjalanan wisata, Anda bisa memesannya melalui Agent. Anda juga bisa mempelajari tempat yang akan Anda kunjungi melalui leaflet atau brosur, tujukan kepada anak-anak dan biarkan mereka ikut memilih.

5. Pilih Kegiatan

Pastikan kegiatan yang Anda pilih menyenangkan sehingga Buah Hati Anda tidak akan bosan belibur sambil belajar, misalnya ke kebun binatang, museum atau suaka marga satwa.

Sumber : utiket.com

Monday, August 19, 2013

Asyiknya Liburan di Taman Nasional




Di Indonesia terdapat bermacam-macam taman nasional yang bisa dijadikan sebagai tempat berlibur. Selain menikmati keindahan alamnya, berada di taman nasional juga bisa berlibur sambil belajar karena di beberapa taman nasional yang ada menyediakan tempat sebagai tempat konservasi. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum berlibur ke taman nasional agar liburan Anda tetap mengasyikkan. Simak beberapa hal berikut ini:

Surat Izin

Di taman nasional yang tidak digunakan sebagai kawasan konservasi, Anda bisa memasukinya dengan mudah. Hanya dengan membeli tiket masuknya saja Anda sudah bisa menikmati sajian taman nasional. Namun tidak begitu dengan taman nasional yang menjadi kawasan konservasi. Anda memerlukan surat izin masuk kawasan konservasi atau yang biasa disebut dengan Simaksi untuk memasuki taman nasional yang digunakan sebagai kawasan konservasi. Carilah info data apa saja yang dibutuhkan agar Anda bisa mendapatkan Simaksi tersebut.

Patuhi Peraturan

Di setiap lokasi obyek wisata biasanya terdapat beberapa peraturan yang harus dipatuhi oleh para pengunjung. Begitu juga dengan taman nasional. Anda bisa membaca peraturan berkunjung ke taman nasional dan jangan sekali-sekali mengabaikannya. Jika Anda ingin melakukan trekking di sini maka pilihlah rute trek yang telah ada. Jangan membuat rute baru karena bisa membuat Anda tersesat. Jika ingin berkemah di tempat ini pula maka dirikanlah tenda di tempat yang telah ditentukan.

Minta Bantuan Petugas

Di taman nasional biasanya terdapat polisi hutan yang disebut dengan ranger. Jika Anda merasa membutuhkan bantuannya selama berada di taman nasional, jangan malu untuk meminta bantuan ranger. Ranger ini bertugas untuk memberi petunjuk jalan dan menjelaskan semua yang berada di dalam kawasan taman nasional.

Jaga Kelestarian  dan Kebersihan Taman Nasional

Taman nasional selalu identik dengan alam. Untuk itu Anda harus bisa menjaga kelestarian alam di taman nasional saat Anda berlibur ke sini. Jangan sembarangan memetik daun ataupun bunga yang ada di sini. Jika melihat hewan yang sedang berkeliaran juga jangan diganggu. Satu hal yang tak kalah pentingnya juga adalah jangan membuang sampah sembarangan saat berlibur di taman nasional. Siapkan kantong plastik untuk membuang sampah agar Anda tidak kebingungan saat tidak menemukan tempat sampah. Kelestarian dan kebersihan taman nasional menjadi hal yang harus Anda perhatikan saat berlibur ke obyek wisata yang satu ini.

Sumber : utiket.com

Sunday, August 18, 2013

Liburan di Taman Hiburan



Musim liburan sekolah telah tiba. Masih bingung kemana akan membawa keluarga Anda berlibur? Taman hiburan bisa menjadi salah satu pilihan liburan favorit untuk keluarga. Meskipun sekarang taman hiburan sudah banyak dibangun di kota-kota besar, namun tetap saja pada musim liburan selalu dipenuhi oleh wisatawan sehingga kita tidak bisa menikmati secara maksimal wahana-wahana yang disediakan. Bebera tips ini mungkin bisa membantu Anda untuk menyiasati agar liburan ke taman bermain tetap seru dan maksimal:

Jam Kunjungan
Sebaiknya Anda mencari tahu terlebih dahulu jam kunjungan taman bermain yang akan Anda datangi. Dengan begitu Anda bisa datang sepagi mungkin saat taman bermain baru dibuka. Cara ini akan menghindari Anda dari antrian panjang wahana karena belum terlalu banyak pengunjung yang datang.

Pilih Wahana Favorit Terlebih Dahulu

Wahana favorit biasanya paling ramai dikunjungi oleh wisatawan sehingga Anda harus rela antri panjang untuk merasakannya. Untuk itu alangkah baiknya Anda membuat list wahana favorit yang akan Anda kunjungi dan langsung menuju ke wahana tersebut saat pertama Anda datang. Hal ini juga menjadi cara agar Anda bisa menghindari antrian panjang sekaligus puas menikmati wahana favorit Anda.

Berburu Diskon Atau Promo

Di waktu-waktu tertentu beberapa taman hiburan mengadakan diskon untuk tiket masuk. Tidak ada salahnya Anda mencari tahu. Siapa tahu bisa masuk ke taman hiburan dengan harga yang lebih murah. Tapi jangan lupa, Anda tetap harus memperhatikan syarat dan ketentuan yang berlaku ya.

Pilih Wahana Pemacu Adrenalin

Ini adalah saatnya Anda menumpahkan emosi dan keberanian Anda. Naiklah beramai-ramai bersama keluarga atau sahabat Anda. Pilihlah posisi paling belakang agar lebih menantang. Saat wahana dimainkan, Anda bisa berteriak beramai-ramai. Hal ini akan menambah seru liburan Anda.

Bawa Baju Ganti

Beberapa wahana bisa membuat baju Anda basah seperti wahana arum jeram, jelajah dll. Namun wahana-wahana ini tetap seru untuk dinikmati. Jadi Anda perlu mempersiapkan baju ganti agar Anda tidak berjalan-jalan dengan baju basah di taman bermain nanti.

Perhatikan Cuaca

Yang tidak kalah penting yaitu perhatikan cuaca agar Anda bisa menikmati wahana permainan dengan maskimal. Walaupun di Indonesia sudah ada taman hiburan yang berkonsep indoor seperti Trans Studio Bandung dan Makasar tapi tetap saja ketika di luar hujan, wahana seperti roller coaster tidak bisa beroperasi. Apalagi ketika Anda memilih wahana outdoor, cuaca cerah menjadi kuncinya.

Sumber : utiket.com

Kamera Aman Saat Traveling




Traveling tanpa kamera ibarat makan sayur tanpa garam ya, kurang komplit rasanya. Moment-moment menarik saat traveling sayang jika tidak diabadikan dengan kamera kesayangan. Tapi seperti yang Anda tahu, kamera itu merupakan salah satu benda yang sering rewel. Jika tidak pintar-pintar merawatnya, kamera kesayangan Anda bisa rusak. Apalagi saat dibawa berbergian jauh dalam segala macam kondisi. Perlu penanganan khusus agar kamera tetap terjaga selama traveling. Ini dia tipsnya:

Siapkan Tas Kamera

Kamera tidak bisa disimpan sembarangan di dalam tas Anda. Kamera perlu tas atau tempat khusus yang bisa melindunginya dari berbagai situasi. Tas kamera juga akan melindungi Anda dari goresan maupun debu-debu di jalan. Untuk itu siapkan tas kamera khusus bila Anda menggunakan kamera DSLR, namun begitu kamera digital pun tetap perlu tempat khusus. Pilih tas kamera yang pas dengan ukuran kamera Anda. Jangan terlalu kecil ataupun terlalu besar. Pilih juga yang berbahan anti air agar kamera Anda lebih aman.

Selalu Perhatikan Kondisi Sekitar
Anda harus selalu memperhatikan posisi kamera Anda, contohnya saat Anda trekking Anda harus memastikan kamera Anda berada di posisi yang benar agar tidak tergores ranting pohon atau bebatuan. Saat Anda berada di laut Anda juga jangan menaruh kamera Anda di atas pasir. Karena pasir bisa saja masuk ke celah-celah kamera dan merusak kamera Anda. Pastikan tangan Anda dalam keadaan kering dan bersih sebelum memegang kamera.

Pakai Secara Efisien

Mengabadikan setiap moment perjalanan Anda pasti akan sangat terasa menyenangkan. Meski begitu Anda tetap harus memperhatikan kondisi kamera Anda. Saat kamera sedang tidak digunakan, pastikan kamera dalam keadaan off. Hal ini untuk menjaga daya tahan baterai kamera Anda. Sebaiknya jangan sering melihat hasil jepretan Anda pada layar kamera karena hal itu juga bisa menyebabkan baterai kamera cepat habis.

Tutup Lensa

Tutup lensa merupakan barang yang berharga bagi Anda yang membawa kamera SLR. Untuk itu selalu jaga tutup lensa Anda, jika perlu gantungkan pada kamera dengan memberinya tali kecil. Tutup lensa akan melindungi lensa kamera Anda dari goresan agar gambar yang dihasilkan kamera tetap sempurna.

Selalu Bersihkan Kamera

Sebaiknya Anda mempunyai peralatan khusus untuk membersihkan kamera Anda. Peralatan tersebut bisa Anda beli di toko kamera. Saat Anda traveling, selalu ingat untuk membawanya beserta kamera karena hal tersebut sangat penting untuk merawat kamera Anda sekalipun Anda sedang traveling. Membersihkan kamera secara rutin bisa Anda lakukan di penginapan selepas Anda pulang berjalan-jalan.

Simpan Kamera di Tempat Yang Aman

Saat di perjalanan, simpan kamera Anda pada tempat yang aman dan tetap dalam pengawasan Anda. Begitu juga saat Anda di penginapan. Jangan menaruh kamera Anda di sembarang tempat yang memungkinkan orang lain untuk mengambilnya. Simpan baik-baik di dalam lemari pakaian atau koper saat tidak digunakan.

Sumber : utiket.com

Tips Hemat Biaya Penginapan Saat Berlibur



Ketika Anda merencanakan liburan, selain biaya makan dan transportasi pasti biaya penginapan masuk dalam daftar biaya liburan Anda. Biaya penginapan sering kali membuat biaya liburan Anda membengkak. Apalagi jika Anda tidak menemukan penginapan dengan biaya yang sesuai budget Anda. Padahal banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menghemat biaya penginapan saat Anda berlibur. Bagaimana caranya? Simak tips berikut ini:

1. Menginap di Bandara atau Stasiun Kereta Api
 

Bandara dan stasiun kereta api bisa menjadi alternatif banyak orang untuk menginap. Apalagi ketika Anda sampai kota tujuan tengah malam dan belum menemukan penginapan yang sesuai, Anda bisa memanfaatkan dua tempat ini. Namun yang harus Anda waspadai yaitu amankan barang bawaan Anda, mengingat kedua tempat ini adalah tempat umum yang ramai dengan berbagai macam orang. Kemungkinan-kemungkinan seperti barang Anda hilang bisa terjadi. Jadi antisipasi kemungkinan yang bisa terjadi sebelum Anda tertidur nyenyak.

2. Gunakan Bus Malam

Gunakan bus malam sebagai alat transportasi Anda ketika Anda akan berlibur ke suatu kota dan menghabiskan banyak waktu panjang di perjalanan. Selain perjalanan terasa lebih cepat karena dilakukan di malam hari, Anda juga bisa menghemat biaya penginapan, tentu saja karena Anda bisa bermalam di dalam bus dan Anda tak harus mengeluarkan biaya ekstra untuk penginapan.

3. Manfaatkan Rumah Kerabat atau Teman Terdekat

Ketika Anda ingin berlibur ke luar kota dalam jangka waktu lama, cara satu ini bisa Anda manfaatkan. Pilihlah kota dimana kerabat atau teman Anda tinggal sebagai tujuan wisata Anda. Menginaplah di rumah kerabat atau teman dekat Anda, hal ini bisa Anda manfaatkan untuk menghemat biaya penginapan. Tapi harus selalu ingat ya, selalu jaga sikap Anda agar tidak menganggu kenyamanan pemilik rumah.

Sumber : utiket.com

Saturday, August 17, 2013

Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Booking Hotel Secara Online




Di era modern seperti sekarang ini, segalanya memang dapat dilakukan dengan praktis. Tidak hanya belanja online, membeli tiket pesawat online bahkan reservasi hotel juga bisa dengan mudah dilakukan secara online. Meskipun terlihat praktis, mudah dan tentu saja akan memberikan banyak kemudahan untuk kita para customer namun booking atau reservasi hotel secara online harus dilakukan dengan tepat agar kedepannya tidak menimbulakan masalah. Berikut adalah beberapa hal yang harus diperhatikan saat melakukan pembookingan hotel secara online:

Cari Situs Yang Terpercaya

Banyak situs yang menyediakan informasi tentang traveling termasuk informasi tentang hotel dan reservasi hotel. Pilihlah situs yang besar dan benar-benar bisa dipercaya agar Anda bisa terhindar dari penipuan. Beberapa hotel besar juga telah menyediakan layanan booking hotel secara online yang bisa Anda gunakan dengan mudah.

Ketahui Aturan Pemesanan


Ada beberapa peraturan yang harus Anda ketahui saat akan melakukan pembookingan hotel secara online. Tidak semua peraturan sama, jadi Anda harus membacanya dengan seksama. Cek baik-baik apakah kartu kredit Anda yang diberikan hanya untuk konfirmasi pemesanan atau uang Anda akan langsung ikut terpotong. Baca juga tentang aturan pembatalan, apakah uang Anda akan kembali atau tidak, begitupun dengan aturan penginapan.

Selalu Baca Testimony

Foto yang terpasang di situs booking online memang sering kali membuat kita tergiur. Namun Anda harus berhati-hati karena bisa jadi foto hotel tersebut tidak sama dengan aslinya atau malah sangat jauh berbeda. Untuk itu cari tahu testimony orang-orang yang sudah pernah menginap di sana. Testimony itu akan menjadi pertimbangan untuk Anda.

Bandingkan Harga

Carilah pembanding harga. Anda tidak harus hanya terpaku pada satu situs online saja namun Anda harus memcari tahu dengan membuka situs-situs lain yang juga memberi informasi tentang tarif hotel sehingga Anda benar-benar akan mendapatkan harga yang termurah.

Sering Update


Ketika Anda telah melakukan pembookingan hotel, bukan berarti urusan Anda selesai karena Anda masih harus rajin-rajin mengecek status pemesanan Anda. Hal ini untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan seperti pembatalan secara sepihak dll. Jangan sampai kita baru menyadari adanya masalah saat sampai di sana.

Bawa Kartu Kredit

Jangan lupa untuk membawa kartu kredit saat Anda akan cek-in karena pemesanan Anda menggunakan kartu kredit jadi pihak hotel memerlukan kartu kredit untuk konfirmasi data Anda. Jika Anda memesan menggunakan kartu kredit milik teman atau saudara, Anda tetap harus meminjam kartu kredit tersebut atau bisa juga dengan membawa fotocopy agar pihak hotel bisa melakukan konfirmasi pemilik kartu kredit asli.

Sumber : utiket.com


Friday, August 16, 2013

Cara Reservasi Tiket Melalui Utiket



Di jaman sekarang ini banyak hal bisa dilakukan dengan praktis, termasuk pemesanan tiket pesawat. Melalui website utiket.com Anda bisa dengan mudah melakukan pengecekan harga dengan perbandingan harga dari seluruh maskapai. Jadi Anda tidak perlu lagi melakukan pengecekan dari website maskapai satu persatu untuk memilih harga tiket termurah. Praktis bukan? Bukan hanya itu saja, setelah Anda mendapatkan harga termurah Anda bisa langsung melakukan reservasi tiket. Memang benar utiket.com tidak berjualan tiket, hanya informasi harga tiket saja tapi Anda tetap bisa melakukan reservasi tiket melalui salah satu partner utiket atau ke maskapai langsung. Bagaimana caranya? Gampang kok, simak penjelasan di bawah ini.

Cek Harga Tiket

Hal yang pertama harus Anda lakukan yaitu melakukan pengecekan harga tiket untuk rute penerbangan Anda melalui utiket.com. Pilih tiket pesawat pada menu barnya setelah itu masukan rute dan tanggal penerbangan Anda. Jangan lupa masukan juga berapa jumlah penumpang yang Anda butuhkan. Setelah klik cari, Anda akan menemukan harga tiket dari semua maskapai yang melayani rute tersebut. Default urutan harganya mulai dari yang temurah hingga yang termahal. Pilihlah harga yang paling sesuai untuk Anda. Jangan lupa cek juga jam keberangkatan dan fasilitas yang bisa Anda dapatkan seperti bagasi atau snack gratis.

Reservasi Tiket

Untuk reservasi tiket Anda cukup klik pesan dan Anda akan mendapatkan dua pilihan yaitu melakukan pemesanan langsung ke maskapai atau melakukan pemesanan melalui salah satu partner Utiket yang ada di kota Anda. Jika Anda memilih melakukan pemesanan melalui maskapai maka Anda klik link situs maskapai yang telah disediakan dan secara otomatis Anda akan langsung terhubung dengan situs maskapai. Jika Anda memilih pemesanan melalui salah satu partner Utiket, Anda akan mendapatkan penjelasan untuk cara pemesanannya.

Utiket telah bekerjasama dengan lebih dari 400 agen perjalanan yang tersebar di kota-kota Indonesia. Bingung pilih agen yang mana? Ngga usah bingung karena Anda cukup pilih agen yang ada di kota Anda kemudian akan muncul nama agen perjalanan dan keterangan lengkapnya mulai dari alamat, nomor telepon hingga website dan YM yang bisa Anda hubungi. Pilihlah yang paling dekat dengan tempat tinggal Anda. Anda bisa melanjutkan pembookingan secara online dengan klik pesan tiket dan kemudian mengisi formulir yang telah disediakan secara lengkap atau bisa melakukan pembookingan via telepon atau langsung datang ke alamatnya bila memungkinkan.

Konfirmasi Pembayaran

Bagi Anda yang melakukan pembookingan online melalui Utiket segera cek email Anda pada inbox maupun spam karena Anda akan mendapatkan email konfirmasi tentang pembookingan tiket yang telah Anda lakukan. Terus pembayarannya gimana? Tenang, untuk cara pembayaran Anda akan mendapatkan email konfirmasi dari partner Utiket atau maskapai yang telah Anda pilih saat melakukan reservasi tiket. Oh iya, harga yang tertera pada website utiket.com merupakan harga maskapai. Jadi jika Anda melakukan pembookingan melalui travel agent atau salah satu partner Utiket ada kemungkinan harganya berbeda dengan harga maskapai karena setiap travel agent memiliki kebijakan tersendiri untuk menambahkan biaya pembookingan dalam tiket yang Anda pesan.

Biaya pembookingan antara travel agent yang satu dengan yang lainnya akan berbeda. Biasanya akan dikenakan tambahan mulai dari Rp. 10rb. Anda bisa menanyakan langsung mengenai besarnya biaya pembookingan kepada travel agent yang Anda pilih. Untuk diketahui, bahwa besarnya penambahan biaya pembookingan tersebut bukan untuk Utiket. Utiket tidak mendapat keuntungan apapun dari pemesanan tiket yang Anda lakukan. Utiket hanya membantu Anda mendapatkan tiket pesawat sesuai pilihan Anda. Mudah dan praktis bukan? Selamat mencoba.

Sumber : utiket.com