Sunday, January 3, 2016

Pulau Tangkil Bandar Lampung Indonesia



Introduksi 

Pulau Tangkil letaknya berada di seberang Pantai Mutun. Tepatnya berada di Desa Sukajaya Lempasing, Kecamatan Padang Cermin, Provinsi Bandar Lampung. Pulau ini dikelola oleh Tangkil Resort dan baru dibuka sejak awal Juni 2014 lalu.

Pulau Tangkil memiliki hamparan pasir pantai berwarna putih halus. Air lautnya biru jernih. Di sekitar pulau ini terdapat pepohonan yang masih rimbun.

Aktivitas 

Snorkeling/diving : Di pulau ini, terdapat spot yang bisa Anda gunakan untuk snorkeling maupun diving.

Jalan-jalan : Jika bosan berenang, Anda bisa mencoba untuk jalan-jalan menikmati panorama pantai.

Memancing : Anda bisa memancing di kawasan pulau ini.

Wahana air : Di pulau ini Anda dapat menikmati berbagai wahana air seperti banana boat (harga sewanya sekitar Rp 150.000 dengan kapasitas enam orang), kano (harga sewanya sekitar Rp 50.000), perahu donat ( harga sewanya sekitar Rp 125.000 untuk lima orang), perahu karet (harga sewanya sekitar Rp 175.000 untuk lima orang), parasailing (sekitar Rp 150.000 untuk orang).

Fasilitas

Jangan khawatir fasilitas di pulau ini sudah cukup lengkap mulai dari mushola, toilet yang bersih, warung makan hingga gubuk-gubuk yang disewakan yang bisa Anda gunakan untuk sekedar melepas penat sambil menikmati panorama pantai.

Akomodasi

Ada sebuah penginapan yang bisa Anda sewa di pulau ini.

Akses ke Pulau Tangkil Bandar Lampung

Pulau Tangkil jaraknya sekitar 10 hingga 15 menit dari Pantai Mutun. Pantai Mutun sendiri jaraknya hanya sekitar 25 kilometer dari pusat kota Bandar Lampung, bisa diakses dengan kendaraan roda empat. Dari Pantai Mutun, Anda bisa menggunakan perahu untuk menuju ke pulau ini. Harga sewa perahunya sekitar Rp 15.000 per orang pp.

Biaya tiket masuk

Tiket masuk ke pulau ini cukup murah yakni sekitar Rp 6.000 per orang.

Sumber : utiket.com

No comments:

Post a Comment