Anda sedang mengandung dan berencana melakukan perjalanan udara? Tidak usah khawatir anda masih bisa tetap melakukan perjalanan udara dengan aman dan lancar. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan saat akan melakukan perjalanan udara untuk ibu hamil:
Konsultasikan terlebih dahulu rencana perjalanan Anda dengan dokter anda. Pastikan tidak ada masalah dengan kehamilan Anda dan Anda mendapatkan surat izin dokter.
Pilihlah sepatu dan baju yang nyaman, sepatu high heel sangat tidak dianjurkan karena akan menambah beban yang diangkat oleh kaki Anda, pakailah sepatu flats yang gampang untuk dilonggarkan.
Datanglah ke bandara lebih cepat pada saat chek in, agar anda dapat memilih tempat-tempat yang nyaman dipesawat. Berikut beberapa tempat yang nyaman di dalam pesawat.
- Kursi dekat toilet, anda tidak perlu berjalan jauh untuk membuang air.
- Kursi dekat lorong/jalan, anda tidak harus berhimpit-himpitan untuk meraih tempat duduk.
- Kursi dekat pintu darurat tengah, kursi ini memiliki ruang yang cukup lapang untuk meluruskan kaki
Bawalah makanan dan minuman dan makanan sendiri selama dalam perjalanan, jangan lupa membawa buah segar atau jus kaleng. Hindarilah mengkonsumsi fast food.
Jika perjalanan memakan waktu lama, usahakan berjalan-jalan setiap setengah jam sekali. Akan lebih mudah jika anda duduk di dekat lorong.
Lakukan peregangan dan relaksasi dengan cara menekuk luruskan kaki secara bergantian untuk mencegah kekakuan otot atau kram.
Selalu membawa nomor kontak dokter anda, sehingga jika terjadi hal yang tidak di duga langsung menghubunginya. Bawa juga obat-obatan dan bedak tabur untuk menjaga kenyamanan selama perjalanan.
Sumber : utiket.com
Jika perjalanan memakan waktu lama, usahakan berjalan-jalan setiap setengah jam sekali. Akan lebih mudah jika anda duduk di dekat lorong.
Lakukan peregangan dan relaksasi dengan cara menekuk luruskan kaki secara bergantian untuk mencegah kekakuan otot atau kram.
Selalu membawa nomor kontak dokter anda, sehingga jika terjadi hal yang tidak di duga langsung menghubunginya. Bawa juga obat-obatan dan bedak tabur untuk menjaga kenyamanan selama perjalanan.
Sumber : utiket.com
No comments:
Post a Comment