Sunday, May 25, 2014

Pantai Tanjung Taipa Kendari Indonesia



Tentang Pantai Tanjung Taipa

Pantai yang berada di Kecamatan Lasolo, Kabupaten Kendari, Propinsi Sulawesi Tenggara ini memiliki keunikan tersendiri. Nama pantainya Tanjung Taipa yang berjarak 70 km dari kota Kendari. Pantai ini terkenal dengan aneka jenis mangga yang bisa Anda nikmati bila berkunjung ke Pantai Tanjung Taipa ini. Namun tentu saja Anda harus mengunjunginya saat musim mangga tiba. Beragam jenis mangga bisa Anda dapatkan di pantai ini mulai dari mangga harum manis, golek, hiku atau mangga macan. Itulah kenapa pantai ini dinamai dengan Taipa yang dalam bahasa setempat berarti mangga.

Bukan hanya mangganya yang memikat, Pantai Tanjung Taipa juga mempunyai pemandangan yang indah dan memikat hati para pengunjung yang datang ke tempat ini. Pantai Tanjung Taipa yang landai membuat Anda bisa berenang atau sekedar bermain air. Pantai ini juga ramai dengan kepiting yang berlari-larian di bibir pantai. Ada juga ikan yang berwarna hitam bergaris putih yang akan menemani Anda berenang. Di pantai ini juga terdapat tebing dan bukit yang bisa didaki oleh Anda yang mempunyai jiwa petualangan. Di perjalanan menuju puncak bukit Anda bisa menemukan Gua Kelelawar. Dari atas bukit Anda bisa melihat pemandangan pantai yang menakjubkan, bukan hanya Pantai Tanjung Taipa yang terlihat namun juga panta-pantai lain di sekitarnya. Kelelahan mendaki bukit akan terbayar dengan keindahan pemandangan dari atas. Bukan hanya itu yang menarik dari Pantai Tanjung Taipa, pantai ini juga sering disinggahi oleh burung Maleo. Burung Maleo adalah salah satu burung endemik yang langka. Pengalaman menyaksikan para burung Maleo yang sedang bertelur dan mengubur telur mereka di bawah pasir tentu akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan untuk Anda.

Tepian Pantai Tanjung Taipa dipenuhi oleh deretan nyiur yang berjejer. Di antara pohon nyiur ada tempat peristirahatan atau gazebo yang bisa Anda manfaatkan. Sembari menikmati pesona pantai Anda bisa juga menikmati makanan khas Pantai Tanjung Taipa yaitu gogos. Gogos adalah nasi ketan hangat yang berbentuk daun pisang dan dibakar. Nasi khas ini bisa Anda nikmati bersama sate pokea atau sate kerang yang siap menggoyang lidah Anda. Atau  Anda juga bisa memesan ikan bakar dengan sambel khas resep lokal. Benar-benar melengkapi perjalanan Anda di Pantai Tanjung Taipa, Kendari.

Akses ke Pantai Tanjung Taipa

Dari Bandara Wolter Monginsidi, Kendari bisa menggunakan kendaraan umum. Jika menggunakan taksi dengan argo tarifnya sekitar Rp. 30.000, menggunakan ojek tarifnya sekitar Rp. 25.000, dan jika menggunakan angkot tarifnya sekitar Rp. 15.000. Jika berencana bermalam di Pantai Tanjung Taipa ini, tersedia cottage dengan tarif sewa mulai dari Rp. 500.000 per malam. Ada pula saung atau pendopo yang disewakan dengan harga yang cukup terjangkau bagi wisatawan yang ingin meminimalisir biaya penginapan dengan tarif mulai dari Rp. 100.000 per malam.

Sumber : utiket.com

No comments:

Post a Comment